Prodi Doktor Kajian Budaya FIB Unud Siap Laksanakan Munas AKBI dengan 100 Peserta dari Lebih 35 Lembaga Seluruh Indonesia

`

 

Prodi Kajian Budaya Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Unud siap melaksanakan Musyawarah Nasional Pertama Asosiasi Kajian Budaya (AKBI), di kampus FIB Unud Denpasar, Jumat, 13 Oktober. 


Acara akan dibuka oleh Dekan FIB Unud I Nyoman Aryawibawa,M.A.,P.hD., dan dihadiri beberapa tokoh kajian budaya termasuk Wagub Bali (2018-2023) Prof. Dr. Tjokorda Oka Sukawati, M.Si. (Cok Ace), alumni Kajian Budaya Unud, juga dukungan dari mantan Kepala LLDikti Wilayah VIII, dan alumni Kajian Budaya Prof. Dr. I Nengah Dasi Astawa, M.Si.

 

Demikian disampaikan Ketua Panitia Pelaksana Yang juga Korprodi S3 Kajian Budaya Unud, Prof. I Nyoman Darma Putra, didampingi oleh sekretaris panitia Dr. Yuliawan Kasmahidayat, M.Si.



Progres dan update informasi menjelang Munas. 


Menurut rekap data peserta terakhir, tercatat 100 peserta yang sudah mendaftar., mereka berasal dari 35 perguruan tinggi dari seluruh Indonesia. 

 

Angka ini masih terus bertambah di menit-menit terakhir, walaupun juga ada informasi bahwa beberapa alumni Kajian Budaya yang sudah mendaftar mendadak ada cara lain sehingga berhalangan hadir. 

 

Angka 100 peserta itu, terdiri tim inisiator sembilan orang, panitia, dan peserta sebanyak 80 orang. 

 

Di luar itu, ada 15 tokoh alumni Kajian Budaya yang diberikan undangan kehormatan karena pencapaian karirnya seperti menjabat Wakil Gubernur/ Bupati, Dirjen, Rektor, Wakil Rektor, Direktur Pascasarjan, dan lain-lain.

 

“Selain alumni Kajian Budaya Unud, ikut mengambil bagian dalam Munas ini adalah perwakilan lembaga prodi Kajian Budaya dari Jawa, yang bergabung untuk membentuk AKBI,” ujar Darma Putra.

 

Sekretaris Dr. Yuliawan Kasmahidayat, M.Si., dosen UPI Bandung menyampaikan target awal peserta adalah 50 orang, tapi kini berlipat dua. “Sambutan kawan-kawan mengharukan, menambah komitmen kami semua untuk bekerja.


Munas akan membahas dan mengesahkan AD/ART Organisasi dan memilih pengurus perdana. Materi pembahasan sudah disiapkan oleh tim inisiator.



Rapat reguler tim inisiator mempersiapkan acara. 


Daftar Nama asal lembaga peserta Munas AKBI 2023:

 

Peserta Munas I AKBI

Per Tanggal 12 Oktober 2023

 

1.     Universitas Udayana 

2.     Universitas Palangkaraya

3.     Institut Bisnis dan Teknologi

4.     Institut Desain dan Bisnis

5.     IKIP Saraswati

6.     Institut Pariwisata dan Bisnis Intl

7.     ISI Denpasar

8.     ISI Padang Panjang

9.     ISI Yogyakarta

10.  Universitas Sam Ratulangi

11.  Politeknik International Bali (PIB)

12.  Politeknik Negeri Bali

13.  Poltekpar Bali

14.  Politeknik Sahid Jakarta

15.  Universitas Andalas

16.  Universitas Sanata Dharma

17.  UHN IGB Sugriwa

18.  Universitas Hindu Indonesia

19.  Universitas Bengkulu

20.  Universitas Dhyana Pura

21.  Universitas Dwijendra

22.  Universitas Halu Oleo

23.  Universitas Mahasaraswati

24.  Universitas Muhammadiyah Malang

25.  Universitas Negeri Malang

26.  Universitas Negeri Surabaya

27.  Universitas Ngurah Rai

28.  Universitas Pendidikan Ganesha

29.  Universitas Pendidikan Indonesia

30.  Universitas PGRI Banyuwangi

31.  Universitas PGRI Mahadewa

32.